Bisnis cokelat ternyata memang semanis rasanya.
Siapa yang tidak suka cokelat..?! Hampir semua orang mulai dari
anak-anak hingga orang tua pasti suka. Hal ini tentu akan menjadi
peluang yang menguntungkan untuk berbisnis. Apalagi, membuka usaha
cokelat tidak membutuhkan modal awal yang besar.
Memulai Bisnis
Dalam
menjalankan bisnis cokelat ini, ada beberapa hal yang harus
dipersiapkan. Pertama, keterampilan berkomunikasi sangat dianjurkan
untuk bisa menawarkan produk ke supermarket dan minimarket. Penjualan
bisa dilakukan dengan sistem konsinyasi (titip jual) atau beli putus.
Kedua, perlu melakukan variasi dengan menghadirkan berbagai bentuk
varian harus dihadirkan. Semakin lucu dan unik bentuknya pasti akan
semakin menarik pelanggan untuk membeli, terutama anak-anak.
Selain
dari inspirasi sang pembuat cokelat, tempat produksi atau dapur memulai
bisnis ini bisa dimulai di dapur sendiri. Walaupun demikian, sebaiknya
dapur ditata sedemikian rupa untuk memudahkan proses produksi. Selain
itu, jangan lupa mempersiapkan kulkas serta lemari atau etalase untuk
menjajakan dagangan Anda.
Untuk memulai bisnis cokelat ini, tidak
dibutuhkan dana yang terlalu besar. Dana tersebut salah satunya
digunakan untuk membeli bahan baku cokelat. Kejelian mencari bahan baku
berkualitas dengan harga murah dibutuhkan untuk menekan biaya produksi
yang akhirnya berimbas pada harga jual yang kompetitif.
Namun,
dalam berbisnis bukan berarti semua akan berjalan lancar walaupun Anda
sudah menyiapkan segala sesuatunya dengan baik. Dengan terjun langsung
ke dunia bisnis, maka seseorang telah siap menghadapi tantangan. Antara
lain, dari pemasaran. Promosi yang kurang luas akan menghambat
kesuksesan pemasaran. Jangan lupa, banyak pesaing yang sudah menjalankan
bisnis ini.
Strategi BisnisSukses
berencana adalah setengah dari sukses hasil. Sukses memilih dan
menjalankan strategi bisnis merupakan setengah perjalanan menuju sukses
bisnis. Karena itu, perlu perencanaan terkait bisnis cokelat ini.
Pertama, pelajari serba-serbi cokelat, jenis, dan sifat cokelat, teknik
tempering, pembuatan cokelat praline, baik dari teknis tempering sampai ke pembuatan ganahche, praline, dan karamel untuk filling cokelat.
Kedua,
pelajari trik mencetak cokelat agar hasilnya mulus dan siap untuk
dikonsumsi. Ketiga, pilihlah bahan baku cokelat yang akan digunakan.
Pilih cokelat yang berkualitas agar rasa dan hasilnya lebih memuaskan.
Keempat, perhatikan kemasan. Walau sepele, kemasan cokelat ternyata amat
penting. Maka dari itu, buatlah kemasan yang unik dan menarik.
Terakhir, manfaatkan momen-momen tertentu seperti valentine agar cokelat
lebih menarik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar